Goal News | Sebuah pujian diungkapkan Erick Thohir kepada para penggawa Timnas Indonesia U-16 menyusul kesuksesan meraih kemenangan pada laga perdana mereka di Piala AFF U-16 2024. Ketua Umum PSSI ini menilai para penggawa Garuda Belia -julukan Indonesia U-16- tampil apik pada laga ini.
“Para pemain U-16 kita bermain cukup baik. Peluang gol sebenarnya banyak, tapi sering gagal karena kurang tenang,” ucap Erick usai laga.
“Tadi sempat dapat penalti, tapi berhasil digagalkan. Ini menunjukkan mereka punya fondasi mental yang kuat. Memang ada beban di 15 menit pertama, tapi setelah itu mereka bermain baik. Ada dua hal positif dari timnas tadi, fisik bagus dan mental juga baik,” sambungnya.
Erick menyebut bahwa sebelum laga tersebut ia sempat berpesan kepada anak asuh Nova Arianto ini untuk bermain lepas. Hal ini, sambungnya, mampu dipenuhi oleh para penggawa Indonesia U-16.
“Saat ketemu sebelum bermain, saya minta kepada anak-anak bermain lepas. Tanpa tekanan, dan itu diperlihatkan di pertandingan tadi,” tuturnya.
“Ada satu poin penting yang terlihat dari tim Garuda Belia ini bahwa skill dan mental mereka tergolong baik. Itu modal besar untuk jadi pemain andalan timnas kita di masa depan,” Erick menambahkan.
Garuda Belia Sukses Remukkan Singapura
Sebelumnya, Indonesia U-16 sukses memulai langkah mereka di Piala AFF U-16 2024 dengan apik. Dalam laga Grup A, mereka sukses mengalahkan Singapura U-16 tiga gol tanpa balas.
Tiga gol Indonesia U-16 pada laga yang dihelat di Stadion Manahan Solo, Jumat (21/06) ini dicetak Putu Panji, Evandra Florasta, dan Fadly Alberto.
Indonesia U-16 akan melanjutkan perjalanan mereka tiga hari lagi. Kali ini, Filipina U-16 lah yang akan mengadang di Stadion Manahan Solo.
Terakhir, mereka akan menghadapi Laos U-16. Pertandingan ini bakal digelar di Stadion Manahan Solo, Kamis (27/06) mendatang.
Target Juara
Lebih lanjut, Erick pun berpesan kepada para penggawa Indonesia U-16 agar tak lekas puas dengan hasil ini. Pasalnya, langkah mereka masih panjang. Apalagi, menurut pria yang juga berstatus sebagai Menteri BUMN tersebut, Indonesia U-16 diharapkan bisa menjuarai Piala AFF U-16 2024 ini.
“Memang tidak mudah. Target awal lolos grup dulu, apalagi di grup B ada Vietnam, Thailand, dan Australia. Jika bisa juara, maka tak hanya mengulang prestasi sebelumnya, tapi mereka akan jadi tumpuan untuk lolos Piala Dunia U-17 tahun depan di Qatar,” ucap Erick.
“Jika tahun lalu timnas kita lolos ke Piala Dunia khusus talenta muda karena tuan rumah, maka kali ini harus bisa rebut tiket. Dengan persiapan yang saya nilai cukup, mereka punya momentum untuk wujudkan hal itu,” ia menandaskan.
Source Information: https://www.bola.net/tim_nasional/tumbangkan-singapura-penggawa-indonesia-u-16-dapat-pujian-ketum-pssi-bb3c0a.html
Key Moments